Home » » Tanpa Disadari, di KASKUS Kita Semua Saling Mendoakan

Tanpa Disadari, di KASKUS Kita Semua Saling Mendoakan

Written By demi anak on Kamis, 28 November 2013 | 19.26



Spoilerfor Pembukaan dulu gan...:
Sebelum baca bantu rate dulu ya...



Mungkin udah bukan suatu hal yang asing lagi yang sering kita denger dan kita pake dalam sapa-meyapa didalam dunia KasKus.co.id dengan kata Agan. Tapi gan pernah ga ente kepikiran apa sih arti agan itu, dan kenapa si orang-orang disini pada pake kata agan, apa cuma karena ikut-ikutan sepuh? apa cuma tradisi?

Disini ane cuma mau sedikit nganalisis (nama nya analisis kan bisa salah dan bisa aja bener ), pertama, coba kita lihat dulu apa sih arti agan ? mungkin dalam KBBS (Kamus Besar Bahasa Kaskus) sudah dijelaskan, yaitu singkatan dari kata juragan, tau juragan kan? itu juragan jengkol? juragan beras?

Nah, ga sebatas itu gan, itu hanya dari segi arti secara bahasa atau etimologis kata orang yg pendidikan mah , ada lagi artian secara terminologis atau secara istilah nya gan menurut ane.

Secara terminologis nya menurut ane, kata agan atau panjangnya juragan punya arti yang luas, bukan cuma panggilan yang mencerminkan kita terdengar lebih bersahabat aja, walopun keliatan agak sok akrab dikit. Tapi pernahkan agan tau apa itu hakikat nya sebuah nama, terlebih nama panggilan yang lebih sering kita ucapkan.

Nama adalah sebuah Doa gan, disini lah kenapa namaagan diprioritaskan untuk menjadi sapaan para kaskuser, entah itu siapa yang mengawalinya, banyak yang bilang si ini, adalagi si itu, kalo kata dia si dia, ah mungkin mencari tau siapa yang mengawali tidak sepenting apa manfaat dan tujuan dari kata sapaan tersebut. "mudah-mudahan siapa yang mengawali dan menggunakannya sampai detik ini mendapat balasan yang setimpal, bahkan lebih, amiinn..."

Ketika kita dipanggil atau disapa dengan kata agan, secara tidak langsung orang yang menyapa kita sudah mendoakan kita untuk menjadi juragan, juragan apa? juragan apa saja, kan banyak. Belum lagi orang yang disapa itu menyapa lagi dengan kata agan, wow, ga kerasa kita udah saling mendoakan kebaikan, siapa yang diuntungkan? kita semua gan. Coba kita lihat di EsTeler berapa banyak agan-agan yang telah sukses jebolan FJB, belum lagi agan yang tidak senang dipublikasi namanya, puluhan, bahkan ratusan, atau ribuan dan jutaan, mereka sudah terbiasa dengan panggilan yang baik-baik dan telah terkabul do'a nya, dan juga akan terkabul bagi mereka yang belum terkabul. "Amiiin..." sekali lagi ane ucapin "Amiiin... semoga kita termasuk salah satunya".

Beda lagi gan ceritanya kalo dibayangin, seandainya kita semua (para kaskuser dan officer) lebih seneng dan terbiasa di panggil blok, apa itu gan?, GOBLOK. apa ga makin bobrok orang-orang di kaskus ini, ga mungkin kaskus bisa maju sampe detik ini, ada si A manggil si B dengan kata itu, terus si B balik nyapa begitu juga, hadeuh, kasian mereka, belum tentu juga mereka punya sejarah yang baik, tambah lagi didoakan kek gitu, siapa yg rugi? bisa ente jawab sendiri. "semoga kita ga termasuk didalamnya, Amiinn..."

Mulai detik ini gan, coba ente biasain nyapa dengan awalan agan atau gan sama siapapun dan dimanapun, sekarang coba ente jawab dengan jujur, lebih tinggi dan lebih luas mana gan, mimin, momod atau agan? mimin hanya sebatas Administrator , apalagi momod, hanya moderator, tinggian juga gan, kan juragan, lah kok? terus kita sama momod atau mimin tinggian kita dong? ngga juga, makanya kita sapa mereka dengan gan mimin, atau gan momod, udah juragan sekalian administrator pula, atau sekalian moderator.

Nah, dari sini mungkin ente udah paham maksud ane nulis trit ini apa? ane hanya berbagi sedikit analisa dari ane tentang betapa tingginya arti nama, terlebih nama panggilan, kenapa? sekarang ane tanya, mana yang paling sering diucapin? nama panggilan atau nama panjang, hampir tiap jam kita disapa, bahkan tiap menit kalo di kaskus, atau sm keluarga juga sm temen, pasti nya dengan nama panggilan kan gan. kalo nama panjang? cuma dipake pas formal-formal aja, di sekolah, kelurahan, kampus, dll (dan lainnya lupa ). tapi tetap gunakan nama asli dan nama panggilan dengan yang paling baik, bukan hanya baik tapi yang terbaik jika mengingkan doa terbaik.

Ane bukan Mario Teguh, atau BillyBoen atau siapa pun motivator-motivator berkelas, ane masih seorang Anak dari kedua Orang Tua ane dan ane bangga dengan itu.

---------------------------------------------------------------

"Berjanjilah pada diri sendiri untuk memulai segala kebaikan dari diri kita sendiri, karena kerasnya hati seseorang, akan luluh dengan perilaku yang mulia, OK gan, bukan nanti, tapi Sekarang!!..."

---------------------------------------------------------------

*Semua yang ane tulis disini hanya sebatas pandangan ane, mudah-mudahan bisa bermanfaat, namun semuanya kembali kepada hak masing-masing kaskuser, ambil yang baik, dan buang yang kurang baik.

Salam Ramadhan,



Fahmi Ahmad Huwaidi

***********Spoilerfor Doakan ane gan...: Disini ane ga minta cendol, apalagi bata, cukup agan komen dan tentunya diawali dengan sapaan pake kata "agan", ente udah mendoakan ane untuk menjadi juragan, Amiinnn

Spoilerfor Doa kita Bersama: Post 3 ya gan...

Sumber :http://www.kaskus.co.id/thread/51ec8134be29a04247000004

0 komentar:

Posting Komentar

 

Copyright © 2014. Kaskus Hot Threads - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger