Akhir - akhir ini ane terkena alergi dan bikin ane stress bgt karena alergi sampe ke muka ane padahal biasanya klo alergi ane kambuh cuma di tangan aja.. tapi ajaib gan alergi ane sembuh dengan garam aja.. iya gan garam yg asin buat masak itu.. garam tsb cuma ane pake untuk scrub dahi dan tangan ane yg bentol - bentol tiap ane mandi.. dan voilaaaa alerginya jd kalem dan skr uda hilang gan.. dari pengalaman ane sembuh karena garam tsb, ane coba2 browsing tentang manfaat garam untuk kesehatan maupun kecantikan yg akan ane bagikan dimari.. semoga bermanfaat yah gan, sist
Special thanks to Kaskus Officer, Momod SF Health n Medical serta semua agan dan sista yg mendukung trit ane ini menjadi HT ke #22 ane
Quote:
1. Mandi
Garam bisa digunakan untuk berendam, rasanya seperti ketika kita berenang di laut. Masukkan secangkir garam dapur ke air dalam bak mandi Anda. Harumkan dengan minyak esensial atau herbal kering kesukaan Anda. Merendamkan tubuh ke dalam air garam dapat mengurangi peradangan dalam tubuh dan meminimalisir rasa pegal pada otot dan sendi.
2. Scrub
Garam mengandung exfoliant alami yang dapat menghaluskan kulit Anda. Jika Anda memiliki kulit kering, cobalah untuk menggunakan scrub garam. Siapkan seperempat cangkir garam dan setengah atau tiga per empat cangkir minyak almond atau wijen. Campurkan keduanya dan tambahkan 20 tetes minyak esensial favorit Anda untuk memberikan aroma. Gunakan seperti ketika Anda menggunakan scrub pada umumnya.
3. Masker
Bagi Anda yang memiliki kulit berminyak atau berjerawat, tak ada salahnya untuk menggunakan masker garam. Jenis masker ini dapat mengurangi peradangan kulit, menyeimbangkan kadar minyak, dan mempercepat penyembuhan kulit dari jerawat. Larutkan satu cangkir kecil garam ke dalam air hangat. Lalu, masukkan tiga sendok makan madu murni. Campurkan semuanya. Setelah itu, oleskan ke wajah Anda dan diamkan selama 15 menit. Bilas dengan air hangat.
4. Deodoran
Garam dapat membunuh bakteri penyebab bau. Untuk itu, garam sangat berguna jika dibuat deodoran. Namun, jika Anda baru saja mencukur bulu pada ketiak Anda, jenis deodoran ini akan memberikan sengatan kecil pada pori-pori kulit Anda.
5. Pasta gigi
Pasta gigi yang terbuat dari garam ternyata lebih baik daripada jenis pasta gigi lainnya. Sebab, garam memiliki sifat antibakteri. Campurkan baking soda dan garam dapur dengan takaran 3 banding 1. Anda dapat membuatnya dalam bentuk bubuk atau pasta. Tambahkan beberapa tetes minyak esensial beraroma mint atau cengkeh. Ini hanya membutuhkan cara yang sederhana, mudah, murah, dan efektif.
6. Obat kumur
Berkumur dengan air garam dapat menghilangkan rasa sakit pada tenggorokan. Memang ada banyak jenis obat kumur di luar sana, namun jenis obat kumur ini lebih sehat dan lebih baik bagi tubuh. Obat kumur garam tidak mengandung bahan kimia jahat. Selain itu, obat kumur garam cukup efektif untuk membunuh bakteri pada mulut Anda. Jangan lupa untuk menambahkan satu atau dua tetes minyak esensial peppermint atau spearmint jika Anda ingin mendapatkan rasa segar seperti mint.
7. Pembersih hidung
Anda harus rutin membersihkan hidung untuk meningkatkan pernapasan dan mengurangi risiko alergi atau infeksi sinus. Masukkan air ke dalam neti pot dan tambahkan sedikit garam laut. Tuangkan ke dalam lubang hidung sambil memiringkan kepala agar air dapat memasukki rongga hidung. Tundukkan kepala Anda ke bawah dan miringkan kepala ke sisi yang lain.
8. Perawatan luka
Sifat antimikroba dalam garam menjadikannya sebagai salah satu pengobatan yang efektif untuk luka kulit. Apabila luka Anda mengalami pendarahan, tunggu hingga darah tidak keluar sama sekali. Setelah itu, gosokkan garam ke luka. Ini dapat membersihkan luka dari kuman bakteri dan mempercepat proses penyembuhan.
sumber
demikian sedikit pengalaman ane sembuh dari alergi dengan garam dan beberapa tips kesehatan dan kecantikan dengan menggunakan garam lainnya.. semoga bermanfaat untuk agan dan sista sekalian ane juga akan sangat senang jika agan dan sista memiliki pengalaman maupun tambahan informasi tentang manfaat garam lainnya untuk kesehatan maupun kecantikan..
Klik spoiler untuk trit ane yg lain
Spoiler for Cherrylie's ThreadQuote: Just click to go to my HOT thread
Alasan Knp Ane Sebagai Cewe Harus Bekerja HT #1
Apa Cewek Harus Begini, Biar Agan Suka? HT #2
[FULL PIC] Kumpulan doa para jomblo.. yuk NGAKAK dulu gan.. HT #3
11 Cara Untuk Membahagiakan IBU, Agan Sista Pasti Tertawa Lalu Menangis Disini HT #4
Lagi Jalan / PDKT Sama Cewek Gan? Ingat Jangan Lakukan 6 Hal ini, Bener Gak Sist? HT #5
Ada apa dengan hujan dan angin besar saat Imlek? Mitos atau sekedar Kebetulan?? HT #6
Tips Memilih Pakaian Sesuai Dengan Bentuk Tubuh Lengkap Untuk Pria dan Wanita HT #7
Axolotl Hewan Air Seperti Pokemon di Dunia Nyata HT #8
Bikin / Buat Sendiri Coklat Valentine mu (Update terus tiap ada tambahan resep) HT #9
[INFO] All About Endorse Artis Untuk Onlineshop Agan dan Sista HT #10
"Begini Juga Kah Reaksi dan Perkataan Agan Setelah Mimpi .......... Lalu Terbangun???? HT #11
Bukan Hanya Sterofoam, Melamin pun Bahaya Bagi Tubuh HT #12
Gak Pernah Bisa Nawar Klo Beli Barang? Masuk Sini Cherry Ajarin Nawar Gan.. wkwkwk HT #13
Agan di PHP atau Agan yg Terlalu Ngarep? Sini Cherry Kasi Tau.. HT #14
Manfaat Bunga Kantil / Cempaka Putih Untuk Kesehatan HT #15
15 Tanaman Pembawa Keberuntungan dan 11 Tanaman Pembawa Sial, Cek Halaman Agan Skr! HT #16
Agan Suka Sabun? Sini Cherry Ajarin Sesuatu.. [Recharge Your Creativity] HT #17
Masih Ingatkah Agan Angkatan 80-90 an Dengan Dongeng2 Masa Kecil Kita ini? HT #18
Sejarah, Makna, Serta Pelaksanaan Hari Raya Nyepi (Tahun Baru Saka) HT #19
Bos Agan Galak? Nggak Lagi Deh Abis Pakai 9 Cara ini.. ⤠HT #20
99% Pengguna Nokia Tahun 2000 an PASTI Pernah Melakukan ini, Bener Gak Gan??? HT #21
Manfaat GARAM Gak Cuma Buat Masak Gan.. Garam Bisa Untuk Kesehatan dan Kecantikan HT #22
SPECIAL Thread Publish Your Region
[ EVENT REGIONAL ] Kota Batu âSwiss Kecil di Pulau Jawaâ yang ISTIMEWA
Cherrylie STK #90
Sumber :http://www.kaskus.co.id/thread/5386e95201519f0c0c8b4636
0 komentar:
Posting Komentar