Puasa-puasa menahan haus, gak terasa sekarang udah Agustus!
Ga pake lama nih Gan, jadi tema KASKUS bulan ini adalah:
Merah Darahku, Fitri Hatiku
Di bulan Agustus ini ini kita akan bertemu dengan 2 hari kemenangan yaitu Hari Raya Idul Fitri dan juga Hari Kemerdekaan RI. Sebagai Bangsa Indonesia udah sepatutnya kita bangga dengan darah yang mengalir di raga kita namun akan lebih baik kalau dibarengi dengan jiwa dan hati yang fitri.
Jadi apa sih agenda KASKUS bulan ini? Cekidotsss!
Agenda KASKUS bulan Agustus 2013:
Hot Thread of The Month
Berhubung bulan ini bertema âMerah Darahku Fitri Hatikuâ, nah Agan-Agan disarankan agar membuat thread-thread kece yang sejalan dengan tema. Bisa mengangkat soal Lebaran maupun acara 17-an. Bikin, posting en siapa tau trit Agan yang terpilih jadi Hot Thread of The Month! Lumayan kan ganjaran tag Donatur selama 3 bulan.
Ngobras
Komunitas yang bakal dikupas KASKUS bulan ini kita rencananya bakal ngajakin ngobrol Forum Militer. Jangan ketinggalan ya Gan!
Es Teler
Kita bakal pilihin seller yang oke punya yang pastinya sejalan dengan tema KASKUS bulan ini, jadi Agan sekalian bisa dapetin ilmu yang mantap soal wirausaha di FJB.
Tangkas
Tangkas kali ini bakalan ngusik Agan mengenai acara 17-an, mau tau apa tantangannya? Tungguin terus Gaaaaan...
Kulkas
Nah Kulkas juga bakalan dateng 2 kali di bulan ini Gan! Hadiahnya bakalan sedap nih, siap dikerjain sama KULKAS?
Kaskus Peduli
Kaskus Peduli tahun 2013 ini akan dilaksanakan selama bulan Ramadhan 2013, programnya adalah berbagi dengan sesama kita yang membutuhkan.
Di tahun ini KASKUS mengajak para Kaskuser untuk posting foto kegiatan selama Ramadhan bersama orang tua/keluarga/kakak-adik/saudara dll.
Dan disetiap 1 foto yang diposting, akan dihargai Rp 1000 dan di bulan Agustus seluruh uang yang terkumpul akan disumbangkan ke tempat mereka yang membutuhkan. Untuk lebih lengkapnya, tungguin aja ya Gan!
Itu dia Gan agenda yang bakal digeber KASKUS bulan ini. Agan-Agan semua pastiin ikutan, karena ga ada ruginya kok Gan, yang ada malah kecipratan rejeki en jelas bisa tambah wawasan.
Jalan ke empang memancing ikan,
Keep Posting Gan!
Sumber :http://www.kaskus.co.id/thread/51fcbbc6f8ca177e4d000002
0 komentar:
Posting Komentar