Quote:Quote:Dekorasi rumah biasanya harus mengeluarkan biaya yang cukup tinggi agar rumah kita terlihat menawan, namun hilangkan mindset yang seperti itu..Karena kita tidak harus mengeluarkan kocek berlebih untuk mendekorasi rumah kita agar terlihat cantik dan artistik.. Bisa jadi barang di sekitar kita yang sudah tidak terpakai bisa menjadikan rumah kita terlihat menawan.. Selain lebih hemat kita juga berperan serta untuk melestarikan hidup yang ramah lingkungan..
Quote:Berikut beberapa acuan mendekorasi rumah kita dengan memanfaatkan barang yang ada di sekitar kita yang mungkin sudah tidak terpakai lagi, atau berencana untuk membuangnya.. Silahkan disimak..
Quote:Kunci yang sudah tidak terpakai
Spoiler for 1:
Kunci yang sudah tidak dipakai lagi, bisa menjadi alternatif untuk dijadikan pajangan dengan memasukkan ke dalam bingkai foto, berkesan artistik dan kreatif..
Quote:Gambar di Koran/Majalah jadi pajangan
Spoiler for 2:
Gunting gambar2 yang ada di majalah atau koran yang menurut Anda bagus dan keren untuk dijadikan pajangan, tinggal dibingkai atau ditempel di sterofoam atau triplek lalu dipajang di dinding..
Quote:Tumpukan Buku bekas yang menjadi meja</b>
Spoiler for 3:
Buku & majalah yang tidak terpakai, daripada menumpuk di rumah atau terbuang, kita bisa gunakan untuk menjadi meja yang artistik
Quote:Guntingan Kertas yang dibentuk hiasan
Spoiler for 4:
Potongan kertas yang sudah tidak terpakai untuk membentuk hiasan-hiasan lucu & cantik dan tentunya untuk memperindah dinding anda
Quote:Hiasan dinding dari kumpulan kertas warna
Spoiler for 5:
kertas berwarna ini bisa dari majalah bekas yang digunting atau bisa pula dari kertas warna yang bisa kita gunakan untuk hiasan dinding, buat sekreatif mungkin dengan mengikuti alur warnanya..
Quote:Membuat peta dari koran
Spoiler for 6:
Koran ini juga bisa kita manfaatkan untuk dibentuk menjadi gambaran peta yang tentunya berkesan artistik..
Quote:Hiasan dinding dari potongan kertas
Spoiler for 7:
Hiasan dinding yang dibuat dari potongan kertas memang tidak ada matinya, itu tergantung kreatifitas Anda, mau dijadikan apa dan bentuknya bagaimana yang terlihat cantik serta indah
Quote:Vas dari botol bekas
Spoiler for 8:
Jangan buang botol bekas yang sudah tidak terpakai lagi, ini bisa dijadikan alternatif untuk menjadi vas bunga di rumah..
Quote:Kap lampu dari koran & atlas
Spoiler for 9:
tempelkan koran atau motif peta dari atlas yang sudah tidak terpakai, agar memberi kesan indah pada kap lampu d rumah
Quote:Hiasan dari t-shirt yang sudah tidak terpakai
Spoiler for 10:
punya kaos yang sudah tidak terpakai? boleh juga dibentuk seperti ini..dengan memakai sterofoam atau kayu sebagai pembentuknya dan menjadi hiasan yang kreatif..
Quote:Perpaduan Majalah,bantal & ikat pinggang
Spoiler for 11:
kursi kreatif ini dibentuk dengan memanfaatkan barang yang sudah tidak terpakai, majalah atau buku yang ditumpuk, kemudian dia atasnya diberi bantal serta diikat dengan ikat pinggang, kreatif bukan?
Quote:Majalah Hanger
Spoiler for 12:
Majalah yang sudah tidak dibaca lagi bisa dipergunakan untuk menjadi hiasan dinding rumah dengan menggunakan hanger, dan tetangga Anda pasti akan terkejut melihatnya..
Quote:Gantungan dari Kursi Bekas
Spoiler for 13:
Jika Anda mempunyai sejumlah kursi lipat yang tak lagi digunakan. Cobalah untuk membuatnya menjadi sedikit lebih berguna dengan memanfaatkannya menjadi sebuah hiasan dekorasi di dinding. Caranya dengan menggantung kursi itu pada dinding kosong di rumah, seperti foto yang ada di bawah ini. Di kursi gantung itu, Anda dapat meletakkan beberapa barang di atas kursinya atau dapat digunakan untuk menggantung baju
Quote:Kursi Koper Tua
Spoiler for 14:
Kursi tak selamanya terbuat dari kayu, kopor tua pun dapat disulap menjadi sebuah kursi yang nyaman. Caranya isi kopor itu dengan bahan-bahan busa yang biasanya digunakan untuk membuat kursi. tak lupa lengkapi kopor tua itu dengan kaki-kaki penyangga layaknya kursi pada umumnya.
Quote:Raket Kaca
Spoiler for 15:
Punya raket tenis atau bulutangkis yang tak lagi terpakai, jika iya dan kebetulan di rumah Anda sedang kekurangan kaca. Cobalah ide kreatif ini, raket kaca. Raket ini telah beralih fungsi dengan kaca di tengah-tengahnya. Namun, sedikit catatan jika ingin mengubah raket menjadi hiasan dinding kaca ada baiknya menyerahkan kepada yang ahli untuk memastikan tidak ada yang salah dalam penempatan kaca di pinggiran raket.
Quote:Rak Buku Tangga
Spoiler for 16:
Tangga bisa menjadi rak buku horizontal, tak percaya? Rumahku.com memberikan contohnya di bawah ini, ada sebuah tangga yang tak lagi terpakai dapat digunakan menjadi semacam tempat atau rak buku yang melekat di dinding. Sedikit ekstrim, namun menjadi hal yang kreatif yang belum pernah terpikirkan sebelumnya.
Quote:Kursi Bathtub
Spoiler for 17:
Bathtub jadi kursi sofa? Sepertinya sesuatu yang unik, tentu. Dengan melakukan modifikasi pada bathtub usang yang Anda miliki dan penambahan elemen-elemen pendukungnya seperti busa, kaki-kaki kursi, maka jadilah kursi bathtub Anda sendiri. Dalam pengerjaannya memang terbilang rumit, sebab bathtub tersebut harus dihilangkan beberapa bagian dan harus ditambahkan kaki-kaki di bagian bawahnya. Jika menemui kesulitan Anda dapat menyerahkan pembuatan kursi ini kepada ahlinya.
Quote:Lampu Botol
Spoiler for 18:
Lampu gantung yang dibuat dari botol ini bisa dijadikan alternatif agar ruangan menjadi terlihat cantik dan menawan..
Quote:Lampu Wadah Nasi
Spoiler for 19:
Punya wadah nasi lama yang sudah tidak terpakai? jadikan seperti ini agar terlihat unik dan berkesan artistik pada ruang makan Anda..
Quote:Quote:Rak Serbaguna
Spoiler for 20:
Rak ini terbuat dari tabung drum yang sudah dimodifikasi menjadi sebuah rak yang eksotis serta rangkanya memakai pipa air..
Quote:Lampu Parutan
Spoiler for 21:
Lampu dari parutan ini membuat rumah kita menjadi cantik ya gan..jika punya parutan yang sudah usang, bisa di cat dan dijadikan seperti ini..
Quote:Hiasan Lampu Sangkar Burung
Spoiler for 22:
Ada sangkar burung yang sudah tidak dipakai? mungkin bisa dibuat seperti ini, cat kembali dgn warna yang matching dengan nuansa kamar kamu..
Quote:Hiasan Dinding
Spoiler for 23:
Berkat majalah bekas yang digulung, cermin ini terlihat playfull dan cantik, dan memberi kesan artistik yang menawan..
Quote:Tempat Sampah
Spoiler for 24:
Tempat sampah di kamar kamu biasa saja? mungkin bisa dihias dengan potongan majalah bekas seperti ini, sehingga tampil catchy dengan nuansa kamar kamu..
Quote:Wallpaper Kamar
Spoiler for 25:
Mungkin ini bisa dijadikan alternatif sebagai pengganti wallpaper agar kamar kamu bisa terlihat nyentrik dan artistik..
Quote:Dekorasi Dinding
Spoiler for 26:
Dengan menggunakan ini, jadi lebih terlihat artistik untuk ruangan berkumpul bersama keluarga..
source
Sekian trit dari ane gan
Jika berkenan jangan lupa dikasi
TS ga nolak buat dikasih
Terima Kasih
Sumber :http://www.kaskus.co.id/thread/52edaaa8becb170f118b46a2
0 komentar:
Posting Komentar